Berita

Kemenag Minahasa Gelar Apel KORPRI, Ini 3 Pesan Tangian

Selasa, 19 September 2023 14:11 WIB
  • Share this on:

Minahasa (Kemenag) : Apel Kesadaran Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) digelar Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Minahasa di Halaman Kantor Kemenag Minahasa dipimpin oleh Kepala Kantor Pdt. Dolie Tangian, S. Th., M. PdK., sebagai Pembina Apel, Senin (18/09).

Pelaksanaan diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) baik Pegawai Negeri Sipil (PNS), Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan Pegawai Pemerintah Non-Pegawai Negeri (PPNPN)dan Mahasiswa IAKN Manado. Dalam amanatnya, Tangian berpesan kepada peserta Apel untuk dapat bekerja secara disiplin dan bertanggungjawab. Sekaligus mengimbau secara khusus kepada P3K untuk memperhatikan berbagai informasi yang disampaikan.

“Apel tanggal 17 setiap bulan, jika tanggal 17 kena di hari Minggu, maka  ditunda pelaksanaannya pada hari Senin (menjadi perhatian kepada P3K). Setiap bulan tanggal 17 ada Apel Korpri dan menggunakan seragam Korpri ini.”, katanya.

Lebih lanjut Tangian menegaskan kepada seluruh pegawai untuk bekerja lebih solid dalam memajukan Kementerian Agama.

“Sebagai ASN, PNS, PPNPN Kita di sini memiliki tugas yang sama, bagaimana memajukan Kementerian Agama, melalui seksi dan melalui tugas secara khusus yang ada dalam jabatan fungsional, penyuluh agama dan pengawas,” tegasnya.

Sebelumnya, amanat Tangian diawali dengan meminta salah satu pegawai untuk membacakan laporan rekapitulasi evaluasi kinerja dari para seluruh pegawai. Ia pun mengajak seluruh pegawai untuk berbenah diri.

Secara teliti dinilai keikutsertaan seluruh pegawai dalam beberapa kegiatan. Antaranya, Apel Senin, Olahraga Jumat (Laporan Bulanan), serta Partisipasi di Media Sosial (Medsos).

“Sebagaimana sudah menjadi kebijakan yang ada di Kantor Kementerian Agama. Sekali lagi tidak ada pengulangan kembali untuk hal ini. Kita semua sudah dewasa, silakan melakukan apa yang sepatutnya. 

Ada penilaian sikap dan perilaku dalam SKP. Dalam penilaian, "jika tidak sesuai ekspektasi maka pimpinan akan menilai sebagaimana mestinya.

“Hal yang kedua, pada tahun ini sedang giat-giatnya mau melaksanakan 7 Prioritas Program Kemenag, antara lain penguatan moderasi beragama, tahun toleransi dan tranformasi digital, revitalisasi KUA,” jelasnya.

Tangian juga menyayangkan apabila sikap dan perilaku pegawai tidak menggambarkan prioritas-prioritas program Kemenag.  Bagaimana mungkin dapat mengharapkan sikap dan perilaku dari masyarakat dapat menggambarkan 7 Prioritas Program Kemenag kalau dari pegawai Kantor tidak menunjukkan sikap, pun dalam bertutur kata, dan dalam pelaksanaan tugas dan kerja menggambarkan ketujuh hal itu.
“Datanglah tepat waktu. Tunjukkan disiplin dan teldan.  Kerjakan apa yang harus kita lakukan. Berilah waktu untuk tugas-tugas pokok dan fungsi kita di kantor ini,” pesan Tangian.

Hal ketiga, Tangian meminta perhatian kepada jajaran khususnya Kepala-kepala Kantor Urusan Agama (KUA) untuk mendukung Program Kerja Kepala Kantor Wilayah, H Sarbin Sehe, S. Ag., MPdI., terkait Proyek Perubahan Haji untuk Standarisasi Pelaksanaan Ibadah Haji masuk dalam Peraturan Daerah (Perda).

“Mendukung secara penuh apa yang sedang sementera dilakukan oleh Bapak Kepala Kantor Wilayah, sehingga saya setiap hari minggu juga harus turun berjemaat dalam ibadah-badah Minggu. Sehingga mendapat dukungan dari pimpinan gereja. Itu adalah penugasan dari Kanwil dan juga merupakan tanggungjawab yang harus dilakukan,” katanya.

Terkait dengan hal itu, diketahui sepanjang bulan September, sudah ada 4 gereja/jemaat yang menyampaikan dukungan melalui video kepada Proyek Kepala Kantor. Menutup Apel Korpri, tidak lupa Tangian menucapkan terima kasih kepada salah satu pegawai yang telah tunai tugas purna bakti.

“Terima kasih kepada Bapak Jantje F. Paat, S. Pd, luar biasa sudah menyelesaikan segala pengabdian di Kementerian Agama. Selalu sehat, kuat dan diberkati. Kami semua mengucapkan Terima Kasih Banyak,” tutup Tangian.

Editor:
Vonda
Kontributor:
Yonathan
Penulis:
Yonatan Kembuan
Fotografer:
Richi

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • Pencanangan Kampung Moderasi Beragama
  • Pencanangan Kampung Moderasi Beragama
  • Pencanangan Kampung Moderasi Beragama
  • Pencanangan Kampung Moderasi Beragama
  • Pencanangan Kampung Moderasi Beragama